Anak anjing bisa mengerti isyarat sosial yang diberikan manusia, meski tidak pernah menerima pelatihan secara khusus.
WARNANTT -- Animal, Pernahkah terlintas di pikiran kita, kenapa anjing bisa mengerti terhadap apa yang kita sampaikan, seakan memang bisa berkomunikasi dengan baik?
Uniknya, ketika diingat-ingat kembali, banyak diantara kita tidak pernah memberikan pelatihan secara khusus pada anjing untuk berkomunikasi.
Nah, sebuah penelitian menemukan bahwa ada alasan mengapa anjing bisa berkomunikasi dengan kita, meski kita tidak pernah mengajarinya.
Para peneliti di University of Arizona mengamati 375 anak anjing retriever berusia delapan setengah minggu dan menemukan bahwa mereka mirip dengan bayi manusia.
Anak anjing mewarisi kecerdasan komunikasi dari induknya, seperti bayi. Beberapa anak anjing mengerti dan mengikuti isyarat sosial seperti menunjuk, menatap mata dan lainnya, meskipun tidak mendapatkan pelatihan sosial khusus.
Dalam penelitian ini, sejumlah anak anjing mampu menemukan makanan tersembunyi hanya dengan mengikuti tunjukkan jari atau pandangan peneliti, tanpa harus diajari untuk melakukannya.
Selain itu, anak-anak anjing itu secara genetik terkait dengan anak-anak anjing lain yang memiliki sifat yang sama.
"Ini membuat kami menyimpulkan bahwa anak anjing secara biologis memiliki keterampilan bawaan semacam ini."
Demikian penjelasan dari Emily E. Bray, rekan penulis riset, rekan penelitian pasca-doktoral di Arizona Canine Cognition Center.
Para peneliti menduga bahwa hewan yang secara alami pandai berkomunikasi dengan manusia lebih mungkin untuk dijinakkan.
Tidak hanya anak anjing yang secara inheren komunikatif dengan manusia, tetapi keterampilan komunikasinya pun akan terus berkembang seiring bertambahnya usia.
“Anak anjing yang sangat penuh perhatian umumnya tumbuh menjadi anjing dewasa yang pintar, begitu pula sebaliknya.”
Penelitian Bray sebelumnya juga menunjukkan bahwa komunikasi biologis ini tidak hanya diperuntukkan bagi anak anjing retriever saja. Hampirsemua anak anjing mengikuti isyarat sosial.
Namun, Bray mengatakan, tetap saja kecerdasan anjing untuk setiap ras berbeda-beda, meski anjing terlahir sebagai hewan yang cerdas dalam berkomunikasi dengan manusia.
- Mengenal Tanaman Herbal Kumis Kucing dan Manfaat Untuk Kesehatan
- Ada Manfaat Baik dibalik Jus Jambu Merah
- Inovasi Pemkab Ende Dalam Memanfaatkan Sampah, Bahkan Dijadikan Bahan Bakar PLTU
- Hindari Resiko, Jaga Kesehatan Ginjal Anda
- Persiapkan Si Kecil Masuk Lingkungan Baru, 2 Tips Ini Penting
- Info Sehat, 5 Makanan Ini Baik untuk Memperlancar Sirkulasi Darah dalam Tubuh Kita
- Cara Cerdas Untuk Memilih Sayuran Yang Segar Dan Sehat
(berbagai sumber/tim/warnantt/qf)