Tahan Vietnam, Indonesia Bertahan di Puncak Klasemen Grup B Piala AFF 2020

WARNANTT -- SPORT, Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Vietnam 0-0 pada laga ketiga Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12). Berbagai ancaman dari Vietnam berhasil dihentikan oleh skuad Garuda untuk mempertahankan gawang tanpa kebobolan hingga akhir laga.

Hasil ini membuat Indonesia bertahan di puncak klasemen Grup B dengan nilai tujuh. Vietnam berada di posisi kedua dengan nilai sama. Sementara Malaysia menempati posisi tiga dengan nilai enam.

Indonesia akan menjalani laga penentuan kontra Malaysia. Indonesia akan lolos ke empat besar cukup dengan menahan imbang Malaysia. 

Vietnam memberikan inisiatif serangan ke lini pertahanan Indonesia. Pertahanan Indonesia diuji di sepuluh menit pertama. Kemelut sempat terjadi di depan gawang Indonesia di menit ke-9. Beruntung Pratama Arhan bisa membuang bola tersebut. 

Di menit ke-11 kombinasi serangan antara Irfan dan Arhan dari sisi kiri berhasil menciptakan peluang bagi Indonesia. Namun umpan Arhan ke tengah kotak penalti Vietnam masih terlalu tinggi dan hanya menghasilkan tendangan kiper. 

Vietnam mendominasi permainan di 15 menit pertama pertandingan. Permainan lebih banyak terjadi di separuh lapangan Indonesia. Skuad Garuda beberapa kali mencoba mengandalkan serangan balik untuk menciptakan peluang, tapi belum ada peluang yang berarti bagi Indonesia. 

Hingga menit ke-24 pertahanan Indonesia digempur oleh serangan Vietnam. Beruntung Asnawi bisa menyingkirkan bahaya saat umpan tarik mengarah ke area penalti. Selanjutnya, umpan dari tendangan sudut berhasil dihalau oleh Irfan. 

Vietnam mendapat hadiah tendangan sudut kedua di menit ke-33. Beruntung tendangan Nguyen Cong Phuong saat menerima umpan masih meleset dari gawang Indonesia. Tendangan penjuru Vietnam yang ketiga di menit ke-38 juga bisa dihalau Nadeo. 

Indonesia terus menerima gempuran serangan dari Vietnam. Dua tendangan sudut beruntun dan kemelut yang terjadi di area pertahanan Indonesia masih dapat diamankan oleh Asnawi Mangkualam dkk. Indonesia akhirnya keluar dari tekanan di tiga menit terakhir waktu normal. 

Di babak kedua, Evan Dimas masuk menggantikan Rachmat Irianto. Tapi Vietnam langsung melancarkan serangan ke area pertahanan Indonesia. Beruntung upaya dari Huang Duc masih berada di atas mistar gawang. Selanjutnya umpan dari Hong Duy ke depan gawang gagal disambut Tien Linh. 

Indonesia merubah strategi di babak kedua. Evan Dimas dkk mencoba bermain keluar. Tapi bahaya dari Vietnam juga tidak berkurang. Peluang berbahaya lainnya terjadi di menit ke-55 saat Quang Hai menyelesaikan umpan tarik dengan tendangan ke gawang, beruntung bola keluar lapangan. 

Tendangan sudut pertama Indonesia tercipta di menit ke-58, setelah upaya dari Ezra diblokir oleh pemain Vietnam. Evan mengeksekusi tendangan sudut dan terjadi kemelut di depan gawang Vietnam, tapi sayang otu masih belum membuahkan hasil apapun. 

Di menit ke-69 Rizky Dwi masuk menggantikan Asnawi Mangkualam. Vietnam kembali menciptakan peluang di menit ke-71, saat Nguyen Tien Linh menerima umpan di tengah gawang, beruntung tendangannya berhasil diamankan oleh Nadeo. 

Ramai Rumakiek masuk menggantikan Irfan Jaya di menit ke-74. Empat menit berselang, Yabes Roni masuk menggantikan Witan Sulaeman yang terpaksa ditarik keluar karena cedera. Tapi hingga menit ke-80 Indonesia masih kesulitan memberikan ancaman ke gawang.***


(berbagai sumber/tim.warnantt/qf)

Baca Juga
Previous Post Next Post

Editor's Choice

Jangan Lewatkan
Selalu Update Info Terkini
Follow This Blog
Ikuti Updetan Kami di GoogleNews

Simak breaking news dan berita pilihan dari WARNANTT di link "waranntt.blogspot.com". Klik https://warnantt.blogspot.com/ "Bae Sonde Bae, Tanah Timor Lebe Bae" !!!


Halaman Utama