Ajang Pemilihan Duta Wisata Umbu Rambu Sumba Timur tahun 2021, Wujud Upaya Pemerintah Tingkatkan SDM Pariwisata

WARNANTT -- WAINGAPU, Upaya mewujudkan pariwisata yang berkelanjutan di Kabupaten Sumba Timur membutuhkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Demikian ditegaskan Bupati Sumba Timur Drs. Khristofel Praing dalam sambutan pada pembukaan Pemilihan Duta Wisata Umbu Rambu Sumba Timur tahun 2021 di Taman Wisata Swembak, Matawai Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Sabtu 18 Desember 2021.

Dalam sambutan yang dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesra Sumba Timur, Umbu Ngadu Ndamu, SH. M.Si itu, Bupati Praing menegaskan bahwa pemilihan duta wisata Umbu dan Rambu Sumba Timur itu dilaksanakan sebagai bagian dari upaya meningkatkan sumber daya manusia untuk meningkatkan citra positif bidang pariwisata yang dapat mendongkrak perekonomian daerah.

Ajang pemilihan duta wisata umbu dan rambu tersebut bukan hanya merupakan ajang mencari sosok yang ganteng atau cantik secara fisik tetapi lebih mengutamakan bakat, jiwa sosial yang baik, dan intelektual sehingga dapat menjadi teladan dalam kehidupan bermasyarakat.

Dalam pesannya, ajang Pemilihan Duta wisata Umbu dan Rambu Sumba Timur, diharapkan dapat melahirkan duta wisata yang kreatif dan inovatif untuk dapat mempromosikan destinasi wisata di wilayahnya masing-masing sehingga dapat meningkatkan antusias para wisatawan untuk datang ke Kabupaten Sumba Timur.

Ajang Pemilihan Duta Wisata Umbu dan rambu Sumba Timur 2021 digelar dalam rangkaian Festival Budaya Sumba Timur dengan tema "Electrifying Lifestyle Berbasis Budaya Lokal". Festival Budaya tersebut didukung penuh PLN melalui corporate social responsibility PLN Peduli.

Manager Pemasaran PT. PLN (persero) UPPP Sumba, Yohan Tokael pada kesempatan itu menyatakan, dukungan PLN terhadap penyelenggaraan Festival Budaya Sumba Timur merupakan bentuk dukungan terhadap kebudayaan lokal, UMKM, dan pariwisata di Kabupaten Sumba Timur.

Pembukaan Festival Budaya serta Pemilihan Duta Wisata Umbu dan Rambu Sumba Timur ditandai dengan pengguntingan pita oleh Asisten Pemerintah dan Kesra Umbu Ngadu Ndamu, SH. M.Si., Selanjutnya dilaksanakan kunjungan stand UMKM oleh para tamu undangan. Sebanyak 32 peserta ikut dalam Pemilihan Duta Wisata Umbu dan Rambu Sumba Timur 2021.

Selain Pemilihan Duta Wisata Umbu dan Rambu Sumba Timur 2021, Festival Budaya juga menampilkan Pameran UMKM se Kabupaten Sumba Timur dan Talkshow Pengaruh Electrifying Lifestyle bagi UMKM, ekonomi kreatif dan pariwisata Sumba Timur.

Selain itu, ada pula Lomba Masak Pangan Lokal - Menu Beragam Gizi Seimbang dan Aman (B2SA), Fashion Show dalam memperingati Hari Ibu, HUT NTT dan HUT Sumba Timur, Panggung Kreatif Milenial serta Pemilihan Top Model Sumba Timur 2021.

Hadir pula dalam acara pembukaan tersebut, Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K bersama Ketua Bhayangkari Cabang Sumba Timur Ny. Ratna Handrio Wicaksono, Dandim 1601 Sumba Timur Letkol Czi Aditya Triwiran, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Ir. Ida Bagus Putu Punia, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Sumba Timur, pemimpin BUMN dan BUMD Sumba Timur, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh perempuan.

Festival dilaksanakan selama tiga hari sejak Sabtu, 18 Desember hingga Senin 20 Desember.***


(berbagai sumber/tim.warnantt/qf)

Baca Juga
Previous Post Next Post

Editor's Choice

Jangan Lewatkan
Selalu Update Info Terkini
Follow This Blog
Ikuti Updetan Kami di GoogleNews

Simak breaking news dan berita pilihan dari WARNANTT di link "waranntt.blogspot.com". Klik https://warnantt.blogspot.com/ "Bae Sonde Bae, Tanah Timor Lebe Bae" !!!


Halaman Utama