WARNANTT -- TIPS & TRICK, Masih banyak orang bingung atau tidak tahu cara memakai sumpit yang benar. Meski terlihat sederhana, nyatanya penggunaan sumpit yang tepat tidak semudah sebagaimana yang terlihat.
Di Jepang, terdapat beberapa aturan yang sebaiknya Anda ketahui terlebih dahulu sebelum menggunakan sumpit.
Meski awalnya cukup susah, namun membiasakan hal yang benar ini dapat merubah kebiasaan dalam menggunakan sumpit. Karena memegang sumpit bisa menjadi salah satu keterampilan menarik.
Lantas, bagaimana cara memakai sumpit yang benar ???~ editorial/Tim.WARNANTT
Supaya tidak salah lagi, berikut cara memegang sumpit yang benar sesuai dengan yang tertulis di laman Live Japan.
5 Langkah Tepat Menggunakan Sumpit dengan Benar
- Letakkan sumpit pertama di antara jari telunjuk dan ibu jari, gunakan jari manis sebagai penyeimbang
- Letakkan sumpit kedua di antara jari telunjuk dan ibu jari, gunakan jari tengah sebagai penyeimbang
- Setelah itu, gunakan ibu jari, telunjuk, dan jari tengah untuk menggenggam sumpit kedua dengan kuat.
- Selanjutnya, gunakan jari telunjuk dan jari tengah untuk pengangkatan makanan
- Terakhir, gunakan jari telunjuk dan jari tengah untuk menutup sumpit supaya makanan tertahan dan bisa diangkat.
Etika Sumpit di Jepang
Di Jepang sendiri, ada beberapa pantangan saat menggunakan sumpit, salah satunya Anda dilarang untuk meletakkan sumpit di tepi mangkuk atau watashi bashi. Sumpit yang berada pada posisi ini menandakan bahwa Anda sudah selesai makan. Namun, hal ini juga sering dikaitkan sebagai tanda bahwa makanan tidak enak. Oleh karena itu, sebaiknya letakkan sumpit di tempat yang sudah disediakan.
Selain itu, ada pula istilah yose-bashi yang berarti larangan menggunakan sumpit untuk menarik piring ke arah Anda. Sebagai gantinya, Anda bisa menarik piring atau mangkuk makanan dengan tangan supaya terlihat lebih sopan dan menghargai makanan.
Perilaku memberikan makanan dari sumpit ke sumpit atau membiarkan sumpit menancap di mangkuk nasi juga dianggap buruk. Pasalnya, hal ini sangat berkaitan dengan kebiasaan pemakaman. Secara umum, kita harus menjaga sumpit selalu berada dalam posisi paralel dan tidak menyilangkannya.
Kapan Sumpit Dipakai?
Jika selama ini Anda hanya menggunakan sumpit saat makan berbagai olahan mie seperti soba atau udon, di negara asalnya sumpit hampir digunakan sebagai alat makan semua jenis makanan. Makanan yang biasa dimakan dengan sumpit disebut sebagai 'hashi' dalam bahasa Jepang.
Itulah informasi mengenai cara memakai sumpit yang perlu Anda tahu. Jadi, apakah cara Anda memegang sumpit selama ini sudah benar?
Jika informasi ini bermanfaat bagi Anda, silahkan tinggalkan komentar di kolom komentar yang disediakan.
(berbagai sumber/tim.warnantt/qf)