Kawal Covid-19 Soroti Kenaikan Angka Kematian Pasien di Jakarta

WARNANTT, Jakarta - Co-Founder Kawal Covid-19 Elina Ciptadi menyoroti persentase tingkat kematian atau case fatality rate di DKI Jakarta yang naik belakangan ini. Elina berujar, tingkat kematian pasien Covid-19 Ibu Kota meningkat dari 1,6 persen menjadi 2,75 hingga 2,8 persen.

Angka 1,6 persen merupakan kumulatif data kematian sejak Maret 2020 hingga kini.

"Ini perlu menjadi catatan kenapa case fatality rate baru-baru ini naik," kata dia dalam diskusi virtual yang digelar Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta, Jumat, 5 Maret 2021.


Dia kemudian membandingkan data kasus Covid-19 Jakarta dengan Surabaya. Di Surabaya, menurut dia, penurunan persentase pasien positif atau positivity rate berbanding lurus dengan menurunnya angka kematian. Sementara di DKI, positivity rate turun, tapi kasus kematiannya naik.


Elina menganggap perlunya penelusuran lebih lanjut ihwal penyebab meningkatnya persentase kematian pasien Covid-19 Jakarta. Misalnya dengan menganalisis hubungan libur panjang akhir tahun dan Imlek terhadap tingkat kematian.


"Jadi kita bisa mengantisipasi untuk di bulan berikutnya kebijakan apa yang harus kita lakukan supaya kerumunan, kegiatan wisata, bisa dilakukan dengan cara-cara yang tidak akan menimbulkan insiden seperti ini lagi," kata Elina.


Kasus Covid-19 Jakarta secara total mencapai 345.816 berdasarkan data per 4 Maret 2021. Sebanyak 7.401 orang masih dirawat atau menjalani isolasi, 5.657 meninggal, dan 332.758 sembuh. Pemerintah DKI Jakarta mencatat persentase kematian 1,6 persen dan kesembuhan 96,2 persen. (dilansir dari: TEMPO.CO)

Baca Juga
Previous Post Next Post

Editor's Choice

Jangan Lewatkan
Selalu Update Info Terkini
Follow This Blog
Ikuti Updetan Kami di GoogleNews

Simak breaking news dan berita pilihan dari WARNANTT di link "waranntt.blogspot.com". Klik https://warnantt.blogspot.com/ "Bae Sonde Bae, Tanah Timor Lebe Bae" !!!


Halaman Utama